Harga Cetak Kalender

Kisaran Harga Cetak Kalender Jenis Dinding dan Meja

Percetakan

Kalender menjadi benda penting untuk mengenali tanggal dan bulan secara lebih mudah. Biasanya kita bisa mendapat kalender dengan membelinya. Selain itu, kita juga bisa membuatnya sendiri untuk penggunaan pribadi maupun dibagikan pada orang lain bahkan menjualnya. Bagi yang tertarik membuatnya, pahami dulu besaran harga cetak kalender di pasaran. 

Kisaran Harga Cetak Kalender Tahun Baru

Harga membuat kalender sendiri sangat bervariasi. Biasanya bergantung pada jenis bahan yang digunakan, ukuran kalender, jumlah halaman, teknik pencetakan, serta jumlah pesanan cetak. Supaya tidak bingung, berikut sejumlah gambaran yang dapat menjadi acuan.

  1. Kalender Dinding

Kalender dinding merupakan jenis yang penggunaannya dengan ditempelkan atau digantungkan pada dinding. Modelnya beragam, ada yang terdiri atas 1 lembar dengan menampilkan 12 bulan lengkap sehingga tidak perlu membalik lembarannya. Lalu ada 12 lembar yang masing-masing 1 bulan, 6 lembar masing-masing 2 bulan, dan lainnya.

Kisaran harga pembuatannya yaitu bisa mulai dari Rp7.000-9.000 untuk ukuran A3+ dengan custom foto. Harganya bisa semakin mahal bahkan bisa mencapai Rp40-50an ribu.

Tergantung berbagai faktor seperti ukuran, jenis kertas, finishing, jumlah lembaran, dan jumlah pesanan. Namun semakin banyak pesanan umumnya harga per satuan bisa semakin murah.

  1. Kalender Meja

Selain kalender dinding, ada pula kalender meja yang bisa diletakkan di atas meja, bufet, maupun permukaan lainnya. Umumnya jenis ini memiliki ukuran yang lebih ringkas dan didesain sedemikian rupa agar bisa berdiri tegak tanpa sandaran di bawahnya. Jenis ini juga banyak dipilih sebagai sarana promosi karena tampilannya lebih modern dan menarik.

Untuk mencetak kalender meja biayanya bisa mulai dari Rp13.000 hingga Rp40.000 per unitnya. Harganya juga bisa lebih tinggi maupun lebih terjangkau tergantung modelnya, ukurannya, jenis kertas, desain custom, finishing, aksesoris, hingga jumlah pesanannya. Semakin bagus kualitas kalender tentu harganya juga bisa semakin naik.

Harga cetak kalender dinding dan meja memang sangat bervariasi. Setiap jasa cetaknya pun bisa menawarkan harga yang berbeda-beda sesuai kebijakan masing-masing. Karena itu pastikan untuk bertanya harganya terlebih dahulu sebelum benar-benar memesan untuk mencetak kalender.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *